Selasa, 15 Desember 2020

NIVEA Hadirkan Rutinitas Sentuhan Ibu Untuk Menyambut Perayaan Hari Ibu

                  


Dalam rangka menyambut Perayaan Hari Ibu, Nivea mengajak para Ibu mengekspresikan kasih sayang melalui sentuhan di setiap momen kehidupan anak.


Sentuhan membantu  tumbuh  kembang  anak  dan  mempererat  bonding  ibu  anak.  Melalui sentuhan  lembut  ibu memberikan  rasa  nyaman  dan  ketenangan bagi anak.


Setiap tanggal   22 Desember , kita memperingatinya sebagai hari ibu.  Pada tanggal tersebut, kita akan diingatkan kembali tentang pentingnya peran ibu dalam kehidupan sekaligus kasih sayang yang telah mereka berikan


Sebagai brand yang telah ratusan tahun menemani keluarga di seluruh dunia dalam merawat kesehatan kulit, NIVEA percaya akan kekuatan dari sebuah sentuhan. 


Di tahun 2020 ini, melalui program NIVEA #SentuhanIbu, NIVEA kembali mengukuhkan komitmennya dalam membantu mempererat bonding atau ikatan emosional antara ibu dan anak dengan menghadirkan Rutinitas #SentuhanIbu, sebuah panduan yang disusun secara khusus untuk membantu para ibu di Indonesia dalam membangun bonding antara ibu dan anak melalui sentuhan.


                  


Dalam acara  “Virtual Media Gathering NIVEA #SentuhanIbu 2020” yang diadakan pada Kamis, 10 Desember 2020 yang lalu, Nivea kembali menghadirkan program #SentuhanIbu dengan mempersembahkan inspirasi baru dalam bentuk modul Rutinitas #SentuhanIbu yang disusun secara khusus bersama dengan dokter spesialis kulit dan dokter spesialis syaraf anak, untuk membantu membangun bonding antara ibu dan anak melalui sentuhan.


Hadir sebagai Pembicara :   

1.  Diana Riaya (Marketing Manager NIVEA Skin Care)

2.  Dr.Herbowo Soetomenggolo SpA(K) (Dokter Spesialis Syaraf Anak)

3.  dr. Nana Novia Jayadi, SpKK (Dokter Spesialis Kulit)


Diana Riaya selaku Marketing Manager NIVEA Skin Care mengatakan bahwa dimulai sejak 2014, sebagai kegiatan tahunan yang hadir bersamaan dengan momen Hari Ibu, Sentuhan Ibu kini telah memasuki tahun ke-tujuh penyelenggaraan. 


Tahun 2020 ini, NIVEA melalui Sentuhan Ibu kembali menghadirkan inspirasi baru untuk mempererat bonding antara ibu dan anak dalam wujud panduan Rutinitas #SentuhanIbu yang disusun bersama dengan dermatologis dan dokter anak ahli neurologi mulai dari awal kehamilan hingga setiap momen kehidupan anak.


Sentuhan Ibu Di Setiap Momen Si Kecil

                 


Dokter Anak sekaligus Ahli Neurologi, dr. Herbowo Soetomenggolo, Sp.A(K)  mengatakan bahwa Sentuhan ibu di masa kehamilan hingga bayi telah lahir sangatlah penting untuk stimulasi otak bayi, terutama pada 1000 Hari Pertama Kehidupan ( HPK ) yaitu sejak anak dalam kandungan hingga seorang anak berusia 2 tahun (24 bulan).


Pada periode ini terjadi pertumbuhan yang sangat pesat pada anak dimana fondasi kesehatan, pertumbuhan, dan perkembangan saraf yang optimal di seluruh umur ditetapkan. 


Periode stimulasi pada bayi dimulai saat dalam kandungan, saat lahir, dan sesudah lahir.


Sedangkan jenis stimulasi pada bayi bisa berupa auditory, visual, sensori/sentuhan , dan motor.


Penelitian menunjukkan bahwa anak yang rutin distimulasi secara skin to skin oleh ibunya cenderung memiliki kemampuan mengenali perubahan afeksi (perasaan) pada ibunya lebih dini dibanding bayi yang tidak distimulasi, bayi yang rutin diberi stimulasi sentuhan juga cenderung memiliki perkembangan otak yang lebih baik dan memiliki peningkatan kemampuan bicara.


Fakta Stimulasi Sentuhan Selama Kehamilan  yaitu :

• Hanya berpengaruh bila dilakukan secara terorganisir. 

• Bayi dalam kandungan belajar berkomunikasi, belajar hubungan timbal balik ( sosial ) dan belajar mengenal memori.


Prinsip Stimulasi Sentuhan Pada Kehamilan :

• Lakukan pada saat bayi sudah bangun.

• Gunakan 1 tehnik saja setiap stimulasi ( tidak dianjurkan beragam).

• Lakukan secara berulang.

•  Minimal 2x seminggu.


Fakta dan prinsip Stimulasi ini berperan penting dalam masa kehamilan ku saat ini. Aku jadi lebih tahu dan lebih memahami prinsip sentuhan untuk calon bayiku agar tercipta bonding yang kuat diantara kami.

Sebagai indera sentuhan, kesehatan kulit menjadi salah satu faktor penting yang dapat mempengaruhi proses bonding antara ibu dan anak. 


Stimulasi Sentuhan Saat Bayi Lahir, 

• Inisiasi Menyusui Dini , pelepasan hormon oksitosin


Jenis Stimulasi Sentuhan Pada Bayi Sesudah Lahir , bisa dilakukan dengan cara memeluk atau mengayun, facillitatec tacking,  pijat bayi, skin to skin , metode bayi kangguru.


Fakta tentang skin to skin ( metode bayi kangguru ) bahwa sentuhan ini bisa menyelamatkan bayi prematur, mengurangi nyeri akibat adaptasi lingkungan, menjaga kadar gula darah, menjaga kadar oksigen, menjaga kerja jantung paru, menjaga suhu tubuh, meningkatkan keberhasilan pemberian ASI.


So.. begitu banyak manfaat yang didapat dari skin to skin metode bayi kangguru ini. 


1000 HPK merupakan bagian terpenting dalam kehidupan seorang anak. Stimulasi memegang peran penting pembentukan otak. Stimulasi harus dilakukan secara terencana dan berkesinambungan. Stimulasi Sentuhan adalah salah satu stimulasi yang terbukti memiliki sangat banyak keuntungan

-- Dr.Herbowo Soetomenggolo SpA(K) --


Peran Sentuhan Ibu di Setiap Momen Si kecil


Proses ikatan ibu dan anak yang dapat dimulai sejak dalam kandungan melalui sentuhan ibu. Yang akhirnya akan membangun keterikatan emosional antara ibu dan anak.


Berbagai faktor fisik dan psikologis dapat mempengaruhi proses ikatan tersebut kesehatan kulit ibu adalah salah satu faktor yang penting


Akan tetapi, banyak ibu yang biasanya justru memilih untuk menghentikan perawatan kulit selama masa kehamilan karena khawatir bahan yang terkandung di dalam produk skincare membahayakan bagi janin. Padahal pada masa kehamilan, kulit ibu cenderung mengalami perubahan yang dapat mengurangi kenyamanan.

                 


Dokter spesialis kulit, dr. Nana Novia Jayadi, SpKK mengatakan bahwa ada dua kategori umum perubahan kulit selama kehamilan yaitu perubahan kulit fisiologis dan masalah kulit spesifik. 


Kulit ibu dapat mengalami berbagai perubahan seperti stretch marks di daerah perut, flek hitam di wajah serta peningkatan produksi kelenjar minyak yang dapat memicu jerawat. 


Peregangan pada kulit terutama pada perut selama kehamilan menyebabkan robeknya serabut elastis dibawah kulit.


Perubahan hormon yang terjadi juga dapat menyebabkan kulit kehilangan elastisitas dan kelembaban. Perubahan kulit pada ibu hamil yang terjadi di sekitar 90% karena perubahan hormonal seperti peningkatan human chorionic gonadatropin (HCG), estrogen dan progesterone dari plasenta


Peningkatan hormon pada kehamilan ini menyebabkan peningkatan pigmentasi akibat stimulus terhadap sel pigmen kulit (melanosit).


Hal ini menyebabkan tidak sedikit ibu hamil yang mengeluhkan kulit menjadi kering dan gatal. 


Pasca melahirkan, kondisi ini dapat berlanjut bahkan memburuk jika ibu berada dalam keadaan stres dan kelelahan.


Rutinitas self-care selama hamil yang digabungkan dengan aktivitas seperti mendengarkan musik bisa menjadi salah satu cara untuk merawat kondisi kesehatan kulit sang Ibu sekaligus merangsang stimulasi sang bayi. 


Setelah bayi lahir, rutinitas perawatan kulit bisa dilakukan bersama dengan anak untuk mempererat bonding antara ibu dan anak.


 “Sebagai ibu baru, lakukan perawatan kulit dasar seperti mandi dan mencuci wajah menggunakan cleanser  yang lembut 2 kali sehari, menggunakan pelembab berbahan aman seperti Glycerin dan tabir surya secara teratur sehingga kesehatan kulit tetap terjaga. Berbeda halnya dengan orang dewasa, kulit anak sangat lembut dan sensitif, karenanya sebaiknya pilih produk skincare yang tidak mengandung pewarna, pengawet atau pengharum yang terlalu menyengat,” 

-- dr. Nana Novia Jayadi, SpKK --


Agar proses bonding dapat berjalan dengan baik, NIVEA mengajak para ibu untuk melakukan Rutinitas #SentuhanIbu yang mengkombinasikan perawatan kulit ibu (self-care) dan perawatan kulit ibu bersama anak (shared care) dengan menggunakan NIVEA Crème, pelembab ikonik dari NIVEA yang diperkaya dengan Eucerit dan Glycerin yang berfungsi melindungi kulit, menjadikannya tetap lembab serta memberikan sensasi kelembutan layaknya sentuhan yang diberikan oleh ibu. 

              


Sebagai pelembab harian untuk kulit wajah dan tubuh, NIVEA Creme telah diuji secara dermatologis aman untuk orang dewasa serta anak-anak. 


“Memahami besarnya manfaat dari sentuhan seorang ibu terutama bagi anak, melalui NIVEA #SentuhanIbu 2020, kami berharap semakin banyak wanita di Indonesia khususnya para ibu yang melakukan Rutinitas #SentuhanIbu sebagai bentuk apresiasi terhadap diri sendiri sekaligus untuk membangun bonding dengan anak” 

-- Diana Riya --


                 


Tentang PT Beiersdorf dan Produk NIVEA


PT Beiersdorf Indonesia merupakan afiliasi dari Beiersdorf AG yang merupakan penyedia terkemuka produk perawatan kulit yang inovatif, kualitas tinggi dan memiliki lebih dari 130 tahun pengalaman di segmen pasar ini. Berbasis di Hamburg, Jerman, kini memiliki lebih dari 16.500 karyawan di seluruh dunia dan telah terdaftar dalam bursa efek Jerman DAX sejak Desember 2008. 


NIVEA, merek perawatan kulit no.1 di dunia, merupakan merek terbesar dalam portfolio. Merek internasional lain yang sukses di pasaran adalah Eucerin, La Prairie, Labello, 8x4 dan Hansaplast/Elastoplast.


Anak perusahaannya, tesa SE, adalah salah satu produsen produk perekat dan sistem solusi untuk industri, bisnis barang kerajinan dan juga bagi konsumen. Keberadaan Beiersdorf di Indonesia dimulai pada tahun 1979. 


Pada tahun 1981 pabrik yang berlokasi di Malang mulai beroperasi dan sejak itu melayani kebutuhan konsumen di Indonesia dengan berbagai produk perawatan kulit yang terpercaya seperti NIVEA Body Lotion, NIVEA Creme, NIVEA Deodoran, NIVEA Face Care, NIVEA Sun, NIVEA Lip Care, NIVEA Soft, NIVEA Men dan Hansaplast, merek plester No. 1 di Indonesia.


Tuh kan, Nivea ga diragukan lagi deh kualitasnya ya kan Dears


Aku juga menjadi pengguna Nivea sejak lama. Apalagi saat ini aku sedang hamil. Momen ini pas banget membangun bonding antara aku dan calon bayiku. 

                 


NIVEA Creme telah diuji secara dermatologis aman untuk orang dewasa serta anak-anak. Aku tidak khawatir lagi saat menggunakan nya sebagai pelembab harian untuk kulit wajah dan tubuhku juga stimulasi sentuhan ibu untuk calon bayiku.


Untuk Informasi lebih lanjut kalian bisa kunjungi :

Instagram : @nivea_id

FB : NIVEA

Website : www.nivea.co.id

YouTube : NIVEA Indonesia


3 komentar:

hendro mengatakan...

Jadi moment tersendiri buat ibu dan anak...yang ga bisa di lupakan sampai dia tumbuh menjadi dewasa bahkan orangtua.

Nurul Dwi Larasati mengatakan...

Sentuhan ibu ada terus buat buah hati ya. Stimulasi-stimulasi itu membuat kedekatan ibu dan anak makin lengket. NIVEA ngerti banget soal ngebangun bounding antara ibu dan anak.

Nia K. Haryanto mengatakan...

Keren deh Nivea, tidak hanya cancern pada beauty skin care, tapi juga cinta ibu ke anak ya. Pastinya produknya bisa membuat bonding ibu dengan anak semakin erat ya.