Kamis, 26 Desember 2019

Sentuhan Ibu Melalui Petualangan Seru Di Nivea World of Imagination


                       
siap  berpetualang di  Nivea  World  of  Imagination 



Halo  Moms,  apa  khabarnya? Bagaimana khabar si  kecil juga ?  Semoga  sehat  selalu  yah  moms,  aamiin. 

Hari  ibu  kemarin  dapat  hadiah  apa  moms?  Kalau  aku  alhamdulillah  bersama  keluarga  kemarin  tanggal  22 Desember  2019 datang  ke  Nivea  " World of  Imagination" di  Ecopark , Ancol,  Jakarta.

                          
                         
Nivea  world  of  imagination


Jadi,  pada tahun 2019 ini, melalui Sentuhan Ibu, NIVEA kembali mengajak para ibu dan anak di Indonesia untuk merayakan hari ibu bersama NIVEA dengan berpetualang di wahana permainan interaktif “World of Imagination”. Wahana  yang dirancang secara khusus untuk menawarkan berbagai kegiatan yang dapat merangsang imajinasi ini diselenggarakan secara eksklusif pada tanggal 20 (invitation only) hingga 22 Desember 2019 (terbuka untuk umum).

Seperti  kita  ketahui, bahwa sentuhan membantu  tumbuh  kembang  anak  dan  mempererat  bonding  ibu  anak.  Nah  disini  bonding  antara  aku  dan  anakku  benar-benar  kurasakan  banget.   Ibu  happy,  ajak  ceria.

Dalam  #SentuhanIbu 2019 World  Of  Imagination, akan ada taman bermain interaktif terinspirasi petualangan penuh imajinasi yang pastinya baik untuk stimulasi.

Wahana World Of Imagination terdiri dari 4 (empat) dunia imajinasi yang memiliki misi tersendiri untuk diselesaikan oleh ibu dan anak yaitu :
- Dunia Air
- Dunia Angin
- Dunia Hutan
- Dunia Pasir

Dengan pilihan  tiket  masuk :
1. Personal  Package  dengan harga150 rb, yang  mendapatkan tiket masuk Wahana World Of Imagination untuk 1 orang, paket produk Nivea dan buku mewarnai untuk anak.
2. Family Package dengan  harga  450rb yang  mendapatkan  tiket masuk Wahana World Of Imagination untuk 4 orang, scarf  untuk  ibu,  paket produk Nivea dan buku mewarnai untuk anak.

                         
Family  package


Taman  interaktif  World  of  Imagination,  jam  operasional  yaitu :
• Sesi  1 , jam  10.00 - 14.00 wib
• Sesi  2 , Jam 15.00-21.00 wib

Untuk  usia  anak  antara  6-9 tahun.   Untuk  usia  dibawah  6 tahun,  tentunya  dunia permainanannya  berbeda,  yang  pasti  disesuaikan dengan  usia anak tersebut,  jadi  moms ga  perlu  khawatir,  kakak  adik  bisa  mengeksplor  imaginasinya  dengan  menyenangkan.

Saat  aku datang  tanggal  22 Desember  2019 , aku  dan keluarga  memilih  waktunya  siang  hari  yaitu jam  10.00-14.00 WIB.   Dengan  harga  tiket Rp 450.000 , aku bersama suami  dan keduanya  anakku  bisa  mengeksplor  imaginasi  berpetualang di  4 dunia.

Sebelumnya  anakku  mendapatkan  pasport untuk  berpetualang  di  4 dunia.   Setiap  selesai  berpetualang,  akan  mendapatkan sticker untuk dikumpulkan.  Setelah  terkumpul  4 dunia,  akan  mendapatkan  medali  sebagai  tanda  prestasi  anak  sudah  menyelesaikan misi  dengan  baik.  

                         
Pasport  untuk  berpetualang 


Saatnya  berpetualang!!

Dunia  Hutan

                          
penyamaran  di dunia  hutan

Memasuki  dunia  hutan, kami  mengenakan  atribut  seperti bunga,  topeng  , untuk  mengelabui penghuni  hutan.   Karena  makhluk  hutan sangatlah  pemalu,  makanya  kami  menyamarkan diri  layaknya  penghuni  hutan  lainnya.  Berjalan  memasuki  Dunia  Hutan  Imaginasi,  menyusuri  lorong  akar  pohon.   Melewati  sulur  akar  hijau  yang penuh  misteri untuk  mencari  mantra yang  tertulis  di  sulur  tersebut .  Setelahnya  menyebutkan  mantranya.   Kalian  tahu  apa  mantranya?  Yes..  *Nivea Care*  .  Dengan  menyebut  mantra  ini,  datanglah Makhluk Hutan,  dan  kami  pun  menari  dengan  gembira.

Dunia  Angin

                         



Rasakan  hembusan angin  diketinggian.  Sebelumnya  harus  memakai pelindung  tubuh  sebelum masuk  ke rintangan  Dunia  Angin.  Ikatkan  gelang  KEPERCAYAAN sebelum  memasuki  area,  gelang ini  tidak  oleh  lepas dan  harus  dijaga  jangan  sampai  putus.  Naufal mendaki dan  menaklukkan rintangan  angin  yang  menjulang  tinggi.  Menyebrangi  jembatan untuk  meraih  stiker  medali  yang  tergantung  diatasnya,  lalu  meluncur..  Yes  selamat!!

Dunia  Air

                        



Selanjutnya petualangan  Naufal  berlanjut  di  Dunia  Air.   Sebelum  memasuki  area,  Naufal  memakai jas  hujan  yang  berguna  untuk  melindungi diri  serangan  musuh.   Menaklukkan rintangan  ekstrim ( naik  tangga  tegak  lurus  90 derajat) dan  mengambil  potongan bendera.   Lalu  mencari  pasangan  bendera  dalam  kolam  bola.  Naik  ke perahu dan  melawan  bajak  laut.   Wuih  seru  banget  deh!

Dunia  Pasir

                          



Hmmm belum  capek  juga,  lanjutlah  kita  berpetualang ke  Dunia  Pasir.   Dengan  menaiki  menara  pasir untuk  melihat  garis  biru  penunjuk  jalan.   Menyusuri  labirin  dan  menghindari Monster Pasir.  Ada  mantra  yang  tersebar didalam  labirin untuk menghalau  Monster Pasir, dengan cara  meneriakkan nya saat  bertemu.  Nah  Monster Pasir  terkalahkan,  kami  terbebas  dari  labirin lalu  mencari stiker  medali yang  terkubur di pasir.   Yeayy  kami  menang  dan  mengalahkan  si Monster  Pasir.

Akhirnya  kami  bisa  mengumpulkan  4 stiker setelah  berhasil  berpetualang  menjalankan  misi dengan  baik  di 4 dunia.   Senangnya  Naufal  mendapatkan  medali.  Sentuhan  Ibu  berjalan dengan  baik.    Kekompakan  aku  dan Naufal  sangat  berpengaruh  dalam  petualangan kami sehingga  bisa  meraih  medali tersebut.  Alhamdulillah  anakku  happy  dan  ceria.   Nivea  memberikan  yang  terbaik  untuk  bonding  ibu  anak.   Terima  kasih  Nivea  .

                        
Berhasil  mengumpulkan 4 tiket  dari  4 dunia 

senangnya  dapat  medali


Owh  iya  , dengan area  luas yang  nyaman  di Ecopark  Ancol,  Nivea memberikan  kebebasan  bagi  ibu  dan  anak-anaknya  untuk berpetualang.  Ada  booth  food  court untuk  melepas lelah, booth  kesehatan, tempat  sholat  , toilet juga  tersedia.   Apalagi keramahan  mba  dan  mas  yang  membantu  dalam  berpetualang menjadikan  World of  Imagination  , petualangan  imaginasi  yang  seperti  nyata. 

                       
journey  world of  imagination


Kira-kira  tahun depan  akan  ada  apalagi  yah  dari  Nivea?  Kita  tunggu  aja  yah  moms,  jangan  lupa  untuk  mengikuti  terus  di  instagram  Nivea  @nivea_id untuk menjadikan momen Sentuhan Ibu lebih menyenangkan.

                        
#sentuhanibu


Jumat, 13 Desember 2019

Sampoerna Academy : Sekolah Internasional Yang Menerapkan Sistem Pendidikan STEAM (Science, Technology, Engineering, Arts and Math).


                         


Pendidikan adalah suatu proses pembelajaran pengetahuan, keterampilan, dan kebiasaan sekumpulan manusia yang diwariskan dari satu genereasi ke generasi selanjutnya melalui pengajaran, pelatihan, dan penelitian.   Pendidikan adalah suatu proses pembelajaran kepada peserta didik agar memiliki pemahaman terhadap sesuatu dan membuatnya menjadi seorang manusia yang kritis dalam berpikir.

Setiap  anak  usia  sekolah  wajib  mengenyam  pendidikan yang  layak.  Karena  pendidikan  sangatlah penting  untuk  masa  depan  mereka  kelak.   Dengan adanya pendidikan maka seseorang dapat memiliki kecerdasan, akhlak mulia, kepribadian, kekuatan spiritual, dan keterampilan yang bermanfaat bagi diri sendiri dan masyarakat.

Secara umum, fungsi pendidikan adalah untuk mengembangkan kemampuan, membentuk watak, kepribadian, agar peserta didik menjadi pribadi yang bermartabat.

• Mempersiapkan setiap anggota masyarakat agar dapat mencari nafkah sendiri.
• Membangun mengembangkan minat dan bakat seseorang demi kepuasan pribadi dan kepentingan masyarakat umum.
• Membantu melestarikan kebudayaan yang ada di masyarakat.
• Menanamkan keterampilan yang dibutuhkan dalam keikutsertaan dalam demokrasi.

Berbicara soal pendidikan, setiap orangtua pasti akan memberikan yang terbaik untuk buah hatinya. Pendidikan yang dimaksud bukan hanya dalam soal materi sekolah, tapi juga fasilitas pendukung di belakangnya. Termasuk kurikulum, jasa pendidik, dan fisik bangunan yang menunjang.

Namun  terkadang  kita  sebagai  orang  tua, sebagian  besar  pasti  menyalami yang  namanya bingung  memilih  dan  mengarahkan  pendidikan  yang  baik  untuk  anak  kita.  

Terdapat tiga jenis pendidikan yang ada di Indonesia, yaitu Pendidikan Formal, Pendidikan Non Formal, dan Pendidikan Informal.

Pendidikan Formal  adalah jenis pendidikan yang terstruktur dan memiliki jenjang, mulai dari pendidikan anak usia dini (PAUD), pendidikan dasar (SD), pendidikan menengah (SMP), pendidikan atas (SMA), dan pendidikan tinggi (Universitas).

Pendidikan  Non  Formal adalah jalur pendidikan di luar pendidikan formal yang bisa dilaksanakan secara berjenjang dan terstruktur. Jenis pendidikan ini bisa disetarakan dengan hasil program pendidikan formal melalui proses penilaian dari pihak yang berwenang.

Pendidikan  informal adalah jenis pendidikan yang berasal dari keluarga dan lingkungan dimana peserta didiknya dapat belajar secara mandiri.
Semuanya  mengacu  untuk  mendidik dan  mencerdaskan anak bangsa.

SAMPOERNA ACADEMY

Nah  salah  satu  pendidikan formal  yang  bisa menjadi  pilihan  yaitu  Sampoerna  Academy.  Salah satu sekolah yang memiliki level terbaik  adalah Sampoerna Academy, Jakarta.  Salah  satunya yang  berada di  bilangan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sampoerna Academy berwujud gedung tinggi yang memiliki keamanan berlapis.

Lorong menuju kelas berisi karya para siswa yang dipajang. Lengkap dengan tema tertentu dan bahkan disisipi pujian atas pencapaian mereka.

Fasilitas sekolah internasional

Sampoerna Academy memberikan fasilitas  sekolah  internasional.  Lingkungan belajar yang aman, penuh perhatian, dan pembelajaran kolaboratif berkualitas tinggi dan memenuhi ekspektasi global untuk prestasi siswa dan pengembangan karakter. 

Dasar pendidikannya berpusat pada siswa dengan penekanan kuat pada Science, Technology, Engineering, Arts, and Math (STEAM) yang memberikan ruang bagi siswa untuk menjadi warga dunia yang dewasa, percaya diri dengan tujuan hidup yang kuat.


                         


Di dalam ruang kelas 1 hingga 3 SD, terdapat dua orang guru; satu guru lokal dan satu lagi ekspatriat. Sedangkan di kelas 4 hingga 6 SD, hanya ada satu orang guru dan kelas sudah mulai dibagi berdasarkan mata pelajaran.

Jangan kira pembelajaran berupa melihat ke papan tulis dan duduk diam mendengarkan. Mereka menggunakan iPad ber-headset yang sudah berisi e-book. Ini belum termasuk sesi video edukatif, mentoring, dan forum diskusi bersama. Pelajaran dilakukan dengan cara menyenangkan, interaktif, dan memancing kreativitas

Selain ruang kelas yang berisi kurang dari 25 anak, terdapat pula perpustakaan, tempat bermain, ruang makan, ruang musik, dan ruang tari, Setiap anak yang sudah selesai sekolah, tidak diperkenankan keluar dari gedung tanpa ada wali murid/asisten yang menjemput. Pengamanan dilakukan berlapis mulai dari jam masuk sekolah hingga akhirnya anak pulang sekolah.

Tujuan akhir dari  Sampoerna Academy adalah mempersiapkan siswa untuk pendidikan tersier dan membuat mereka siap bekerja serta siap di dunia nyata.
Lulusan Sampoerna Academy bisa mengambil peran kepemimpinan dalam masyarakat global dengan menjadi pembelajar seumur hidup yang kreatif, penuh semangat, mampu menghadapi tantangan dunia yang berubah dengan cepat serta peduli terhadap sesama manusia dan lingkungan.

Filosofi pengajaran di  Sampoerna Academy memotivasi siswa untuk bertanya, bereksplorasi, berinovasi dan berkomunikasi, serta memberikan keterampilan penting yang dibutuhkan untuk   kepemimpinan baik di Indonesia maupun di luar negeri. Ditambah dengan kualifikasi akademik yang diakui secara internasional,  mempersiapkan siswa untuk bersaing dan berhasil di setiap tahap kehidupan.

"Dengan munculnya era informasi yang tersedia di ujung jari, tugas kita sebagai sekolah adalah mengajarkan siswa “untuk belajar bagaimana cara belajar”.

PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN TEKNOLOGI

Dengan menerapkan sumber daya digital terbaik di dalam kelas, kami menggunakan perangkat  belajar terbaik yang memungkinkan siswa menikmati belajar baik di dalam maupun di luar kelas.

Siswa dipandu untuk menggunakan dan menerapkan teknologi lebih dari sekedar sarana sosial untuk hiburan, namun sebagai alat untuk mengakses informasi, sumber daya, dan kerja tim.

Mengadopsi kurikulum terbaik dunia dan metode berbasis STEAM – Science, Technology, Engineering, Arts, and Math yang diterapkan di Amerika, Sampoerna  Academy mempersiapkan siswa dengan landasan global dan kualifikasi akademik yang diakui secara internasional.

          
                        


STEAM (SCIENCE, TECHNOLOGY, ENGINEERING, ARTS, AND MATH)

Menurut Frida Dwiyanti selaku Primary Principal of Sampoerna Academy, institusi bimbingannya menerapkan sistem pendidikan STEAM (Science, Technology, Engineering, Arts and Math). Ini merupakan penyempurnaan dari sistem sebelummya yang meniadakan disiplin ilmu seni.

• Keahlian STEAM sangat penting untuk mempersiapkan alumni untuk karir mereka di masa depan dan keperluan tenaga kerja nasional dan global yang membutuhkan persyaratan keterampilan yang tinggi.

• Dari tingkat dasar dan seterusnya, siswa akan belajar memecahkan dan menganalisis masalah dengan menggunakan perangkat teknologi dan strategi pembelajaran kolaboratif di seluruh kurikulum.

• Project Based Learning (PBL), sebuah pendekatan instruksional konstruktivis dimana siswa terlibat dalam penyelesaian masalah yang bermakna sesuai dengan minat pribadi mereka, serta dimana kolaborasi dan pembelajaran personal ditekankan.

• PBL pada mata pelajaran STEAM terbukti mengembangkan keterampilan abad ke-21, seperti:
• Kreativitas dan inovasi
• Komunikasi dan kolaborasi
• Riset
• Pemikiran kritis dan pemecahan masalah
• Kewarganegaraan digital
• Keterampilan hidup dan karir

"Sampoerna Academy percaya bahwa semua anak memiliki sense of art karena memang dibutuhkan di setiap bidang pekerjaan. Kami juga menerapkan sistem pembelajaran yang lebih terintegrasi sehingga belajar jadi terasa lebih menyenangkan," 

Rekomendasi Sekolah Internasional

Menurut Ratih sebagai salah satu wali murid dari dua anak di Sampoerna Academy, ia memilih sekolah itu karena level pendidikan internasionalnya. "Sekolah di sini membuat anak jadi lebih mandiri dan aman karena orang luar ngga boleh masuk. Paling saya suka di sini ngga ada bullying (perisakan)," tutur Ratih yang tengah menunggu dua buah hatinya pulang sekolah.

Jika moms masih memilih sekolah untuk si kecil, Sampoerna Academy bisa masuk dalam salah satu pertimbangan. Institusi pendidikan ini terbagi di beberapa lokasi di antarany Sampoerna Academy Jakarta, Tangerang (BSD), dan Bogor (Sentul). 


Owh  iya  khabar  baiknya,   ada beasiswa juga loh di Sampoerna Academy.
Untuk  informasi lebih  lengkapnya  bisa  di
https://www.sampoernaacademy.sch.id

Selasa, 10 Desember 2019

Cobain Yuk Wahana Baru Mola Mola Di Ocean Dream Samudra Ancol


                         
mola mola jet spinner



Liburan? Pasti  semua orang  mengunginkannya.  Apalagi  bersama  keluarga. liburan adalah suatu masa di mana orang-orang meluangkan waktu yang bebas dari pekerjaan atau dunia persekolahan. Umumnya liburan terjadi pada pertengahan tahun atau akhir tahun, juga pada hari raya.

Manfaat Liburan bagi Kesehatan
Meningkatkan kemampuan kognitif seseorang.
• Meningkatkan sistem imun.
• Mengunjungi tempat yang baik untuk kesehatan.
• Menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.
• Menjaga kebugaran.
• Mencegah depresi.
• Membuat umur panjang.

Intinya  liburan  diperlukan orang  untuk  merefresh  dari  segala  kepenataan atau  keaibukn rutinitas yaitu  kerja, sekolah,  bahkan  rutinitas  ibu  rumah  tangga
Seperti  pada  anak-anak sekolah,  setelah berkutat  dengan  ujian  yang menegangkan dan  melelahkan  pikiran,  saatnya  liburan!!!! 

Kemana?

Cobain Yuk  Wahana  Baru  Mola -Mola Di  Ocean  Dream Samudra Ancol!!


                         


Mola-Mola Jet Spinner adalah sebuah permainan kereta luncur yang memiliki 5 rangkaian kereta yang dilengkapi 4 dudukan dengan kapasitas 20 orang. Keunikan wahana ini adalah setiap kereta dapat berputar hingga 360 derajat selama permainan berlangsung. Hal ini akan memberikan sensasi yang cukup dapat memacu adrenalin apalagi ketika kereta meluncur dari ketinggian 8,5 meter.

Didesain untuk anak-anak, roller coaster kecil ini akan tetap bisa dinaiki orang dewasa. Syarat tinggi badan untuk bisa menaiki Mola-Mola adalah minimal 95 cm dengan tinggi maksimal 190 cm. Hal ini untuk mengantisipasi anak-anak yang masih belum terlalu berani agar tetap dapat didampingi oleh orang tua masing-masing. Wahana ini tentu akan menjadikan sebuah pengalaman baru yang menyenangkan bagi keluarga.

Liburan  memang  menyenangkan  diisi  dengan  mencoba  berbagai  permainan yang  ada  di Taman Impian  Jaya Ancol ini.

                      


Wahana  baru  Mola  Mola  Jet  Spinner  berada  di  Ocean  Dream Samudra.  Seperti  yang  sudah  diketahui,  Ocean Dream Samudra adalah destinasi wisata yang mengusung konsep edutainment biota mamalia laut terlengkap.  Dan  ini  untuk pertama kali mempersembahkan wahana roller coaster yang  tentu  saja dikhususkan untuk anak-anak dan keluarga, sesuai dengan pengunjung utama Samudra.  Terletak di dekat wahana Dolphin Adventure, Mola-Mola juga memiliki desain dengan nuansa 1001 malam. Bercorak kuning dan ungu, wahana ini juga dilengkapi dengan lampu warna warni yang pastinya disukai oleh anak-anak khususnya ketika menaiki wahana di sore hari.

Taman Impian Jaya Ancol memang mempersiapkan berbagai inovasi baru.  Beragam fasilitas baru serta wahana permainan baru telah dipersiapkan demi memeriahkan serunya liburan di penghujung tahun 2019, salah  satu nya  ya  Mola  Mola  Jet  Spinner ini.
                                               
Liburan akhir tahun bersama  keluarga  akan  semakin  menyenangkan.  Akan semakin mempererat Quality  Time bersama  keluarga.


Pak Rika  Pak Rika Vice president ocean dream dan pak Thomas Riandy Jo

 Wakil Direktur Retail, Resort dan Tirta sedang meresmikan wahana mola mola 


Mola-Mola Jet  Spinner dapat dinikmati oleh pengunjung Samudra mulai 4 Desember 2019.  Dan  aku  bersama  teman  blogger,  membawa  keluarga,  beruntung  banget  diundang  untuk  menghadiri  launching dan menjadi  yang  pertama  mencoba  Mola Mola  Jet  Spinner.  

Excited pasti  dong !
Gemetar  apalagi  hahahahah..  Maklumlah, melihat  awal  pergerakan Mola Mola..  Tenang...  Nyaman...  Lalu?  Yap! berputar .  Namanya  juga  Jet  Spinner.   Hmmm...  Beneran  bikin  surprise pastinya.

                       
menaiki  mola mola  jet  spinner.
Aku  mengajak  kakak  dan  suaminya  mencoba  wahana  Mola  Mola.  

Dengan  tiket  weekend 105rb dan  hari  biasa  90rb,  yuk  ajak  keluarga  menikmati  wahana  Mola-Mola.

Jangan  lupa  untuk  menaati  syarat  dan  ketentuan  sebelum  menaiki  Mola  Mola  yah,  agar  aman dan  nyaman tentunya.

                          


Wahana Mola-Mola ini melengkapi beberapa wahana baru Samudra lainnya yang lebih dulu diluncurkan pada Juni 2019 yaitu Istana Penguin, Cinema 5 Dimensi dan Karausel. Selain Mola-Mola di Ocean Dream Samudra, Ancol juga sedang mempersiapkan inovasi baru lainnya antara lain Kereta Misteri di Dunia Fantasi dan juga revitalisasi kawasan rekreasi di tepi pantai yaitu Symphony of The Sea.

Liburan akhir tahun paling seru menikmati wahana baru di Taman Impian Jaya Ancol.

                
saat  launching  mola mola  


#oceandreamsamudra
#molamola
#liburanakhirtahun

Senin, 09 Desember 2019

Pendidikan Karakter Untuk SDM Unggul dan Rumah Belajar Ramaikan Pekan Perpustakaan Kemendikbud 2019



                       
temu  blogger  di  pekan  perpustakaan kemendikbud  2019


Perpustakaan? 
Hmm..  Sejak  dulu  paling  suka  aku  ke  perpustakaan.  Selain  membaca  , mengerjakan  tugas sekolah,  aku bisa  melamun,  berbisik-bisik  sama  teman ( hahahaha kalau  ini  jangan  ditiru  yah,  karena  kan di  perpustakaan ga  boleh  berisik,  harusnya  memang  membaca bukan  mengobrol).

Sewaktu  aku  SMA tahun 1994 ( ya ampun tuanya  aku 😀), dahulu  kami ada  jam  pelajaran  khusus  untuk  ke  perpustakaan.   Dalam  6 hari sekolah,  ada  satu  hari dimana  ada  jam  pelajaran  untuk  ke perpustakaan.   Walau pun  nyatanya  banyak  yang  malah  ngobrol,  atau  malah  pergi ke  kantin.   Namun  jam  pelajaran ini sangat  menyenangkan.   Aku  bisa  memilih  bacaan  apa  saja.   Dahulu  belum  ada  kolektif,  jadinya  agak  susah  mencari  buku-buku  yang  ada  di  perpustakaan.   Jadi  kalau  misal  membutuhkan  referensi buku,  biasanya  letak  buku  diurutkan  dari  abjad, kami  harus  memilih  buku  itu  satu  persatu.

Saat  meminjam  masih  manual  banget,  dengan  dicatat  di  kartu perpustakaan,  dan  diisi  di buku  besar  khusus  peminjam  dan  yang  sudah  mengembalikannya.   Masih  repot  banget.

Namun  seiring  jaman berubah,  era  digital  semakin  mempermudah. Seperti  yang  ada  di Perpustakaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).  Perpustakaan  ini  sudah  berdiri  sejak  tahun  15 tahun  lalu.
Kecanggihan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) memungkinkan pengintegrasian koleksi perpustakaan Kemendikbud yang jumlahnya lebih dari ratusan ribu koleksi.

DALAM rangka memperingati berdirinya Perpustakaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang ke-15 tahun, Perpustakaan Kemendikbud menggelar Pekan Perpustakaan Tahun 2019. Kegiatan itu diselenggarakan pada 25-30 November 2019, di Perpustakaan Kemendikbud, Senayan, Jakarta.  Tema yang diangkat kali ini "Kolaborasi Perpustakaan dan Komunitas Untuk Mewujudkan SDM Unggul".

Dengan ini  diharapkan perpustakaan Kemendikbud ini makin tahun koleksinya semakin banyak. Semoga ini membawa nilai lebih kepada para pengunjung, para pembaca.

Pada Pekan Perpustakaan Kemendikbud 2019, banyak sekali kegiatan kegiatan bermanfaat yang digelar, diantaranya, peluncuran Sistem Integrasi Koleksi Perpustakaan Kemendikbud (SIKOPER); seminar/workshop/diskusi/talkshow; mendongeng (storytelling); membacakan cerita (read aloud); diskusi dan pemutaran film; serta pameran komunitas Sahabat Perpusdikbud.

Temu  Blogger  yang  concern  terhadap  pendidikan  dan  literasi pada  tanggal  30 November  2019 lalu diadakan.  Sejalan  dengan  Pekan  Perpustakaan Kemendikbud  2019,   Pendidikan  Karakter  dan  Rumah  Belajar menjadi  tema  diskusi  dalam  Temu  Blogger  kali  ini.

Diskusi  berlangsung  dengan  menghadirkan narasumber  yaitu :

1. Ade Erlangga - Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM) -  pendidikan karakter sebagai gerakan di sekolah untuk memperkuat karakter siswa.

2. Hasan Chabibie ( Kepala Pustekkom ) - Inovasi Digitalisasi Sekolah Menggunakan Portal Rumah Belajar

                       
ki-ka: pak  hasan  chabibie,  pak  ade  erlangga,  mas  angga 


Bapak Ade Erlangga mengungkapkan bahwa perpustakaan masa depan bisa jadi berbeda dari perpustakaan saat ini. Masyarakat akan dimudahkan untuk berselancar dalam mencari koleksi perpustakaan hanya dengan memanfaatkan gawai yang dimiliki. Pola masyarakat dalam mencari koleksi perpustakaan juga sudah mulai dipermudah dengan hanya memasukkan kata kunci yang diinginkan.  Dulu modelnya masih manual, belum ada koding-koding atau semacamnya yang memudahkan dalam pencarian koleksi perpustakaan yang diinginkan. Saat ini pencairan dapat dilakukan dengan sangat mudah.

Fungsi perpustakaan, tambah Bapak Ade Erlangga, juga berkembang. Bukan saja sebagai tempat mencari dan membaca buku yang diinginkan, tetapi juga sebagai tempat hiburan, diskusi, bahkan bisnis.  Keberadaan perpustakaan juga saat ini tidak melulu di perkantoran, tetapi di tempat publik lainnya, seperti rumah makan, stasiun, bandara.

Pendidikan  Karakter 

Pendidikan  karakter  untuk  memperkuat siswa.

Apa yang dimaksud dengan pendidikan karakter?  Adalah suatu usaha manusia secara sadar dan terencana untuk mendidik dan memberdayakan potensi peserta didik guna membangun karakter pribadinya sehingga dapat menjadi individu yang bermanfaat bagi diri sendiri dan lingkungannya.

Pendidikan karakter adalah suatu sistem pendidikan yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai karakter tertentu kepada peserta didik yang di dalamnya terdapat komponen pengetahuan, kesadaran atau kemauan, serta tindakan untuk melakukan nilai-nilai tersebut.

Pendidikan karakter (character education) sangat erat hubungannya dengan pendidikan moral dimana tujuannya adalah untuk membentuk dan melatih kemampuan individu secara terus-menerus guna penyempurnaan diri kearah hidup yang lebih baik.  Tidak  mudah   terpengaruh  hal-hal  yang  tidak  baik.

Kedepannya  pendidikan  bisa  mempunyai  daya  ungkit  yang  tinggi. 

Jadi  disini kita  bersama-sama membangun kesadaran para pelaku pendidikan.  Karena  pada  dasarnya  mereka  tidak  sadar sedang  berada dalam  perangkap birokrasi  pendidikan.  Cara  kerjanya harus  sistematis dan efektif.   Kuncinya  yaitu membangun untuk mencapai  suatu  tujuan  pendidikan  yang  efektif untuk  mencapai  SDM unggul.

                     
para  peserta  temu  blogger 


Seperti  dalam Film  laskar  pelangi.  Dalam  film  ini peran  guru  yg  sangat  strategis.
Utamanya  bukan  pada  infrastruktur. Walaupun  pada  dasarnya sangat penting, tetapi lebih  utama  dengan  guru  yg  berkarakter  yang  ada dipelosok-pelosok seluruh  Indonesia .

Karakter  anak  terbentuk  dari  lingkungan  sekolah.  Guru  yang  mengukir sejarah  hidup  seseorang  ( murid).  Pembentukan  karakter  tidak  bisa  digantikan  dengan digital.  Pendidikan karakter  sudah  seharusnya dilakukan sejak dini, yaitu sejak masa kanak-kanak.

Hal  yang  salah  dalam  pendidikan,  karena pendidikan jaman  sekarang mengarah  kepada kapitalisme.

Secara umum fungsi pendidikan ini adalah untuk membentuk karakter seorang peserta didik sehingga menjadi pribadi yang bermoral, berakhlak mulia, bertoleran, tangguh, dan berperilaku baik.

Beberapa fungsi pendidikan karakter adalah sebagai berikut :
• Untuk mengembangkan potensi dasar dalam diri manusia sehingga menjadi individu yang berpikiran baik, berhati baik, dan berperilaku baik.
• Untuk membangun dan memperkuat perilaku masyarakat yang multikultur.
• Untuk membangun dan meningkatkan peradaban bangsa yang kompetitif dalam hubungan internasional.

Pada dasarnya tujuan utama pendidikan karakter adalah untuk membangun bangsa yang tangguh, dimana masyarakatnya berakhlak mulia, bermoral, bertoleransi, dan bergotong-royong.

Proses globalisasi secara terus-menerus akan berdampak pada perubahan karakter masyarakat Indonesia. Kurangnya pendidikan karakter akan menimbulkan krisis moral yang berakibat pada perilaku negatif di masyarakat, misalnya pergaulan bebas, penyalahgunaan obat-obat terlarang, pencurian, kekerasan terhadap anak, dan lain sebagainya.

Disinilah  kita  harus menyadari bahwa pendidikan karakter sangat penting bagi setiap orang. Dengan begitu, maka para guru, dosen, dan orang tua, sudah seharusnya senantiasa menanamkan nilai-nilai karakter yang baik kepada anak didiknya.

Rumah  Belajar 

Diluncurkan tahun  lalu  ( 2018 ) .  Aplikasi  ini  gratis  dan  bisa  di download  di  PlayStore dan  IOS.   Rumah Belajar adalah sebuah inovasi pembelajaran dari Kemendikbud yang menghadirkan portal pembelajaran untuk siswa dan guru bertujuan untuk menghadirkan proses pembelajaran yang menarik, interaktif secara  gratis.


                       
tampilan konten  dalam  aplikasi rumah  belajar


Wow  gratis  lho.. !  Enak  banget  kan.  Para  orang  tua  tidak  perlu  memikirkan  biaya  les  ini  itu.   Paling  untuk  mengakses  kontennya,  mesti  membeli  kuota  data.   Murah banget,  dibanding  dengan  manfaat  yang  didapatkan  dari  mengakses  Rumah  Belajar  ini.   Soal-soal  ulangan,  ujian  akhir  sekolah,  komplit  ada  disini.

Digitalisasi  Sekolah  Menggunakan Portal  Rumah  Belajar 

Didiklah  anak-anak  sesuai  dengan  jamannya, karena  mereka akan  hidup  dijaman  mereka,  bukan  dijamanmu.

Hasan Chabibie ( Kepala Pustekkom ) - menjelaskan  bahwa tantangan  generasi di  era revolusi  industri  4.0 yaitu :
Dalam 5 tahun ke depan akan menyebabkan hilangnya 5 juta pekerjaan.

Pekerjaan yang paling banyak dibutuhkan saat ini adalah pekerjaan yang 10 tahun yang lalu atau 5 tahun yang lalu belum pernah ada.

Diperkirakan 65% anak yang masuk sekolah dasar saat ini akan bekerja pada suatu pekerjaan yang benar-benar baru dan belum ada saat ini.

Technology is  just a  tool.  In  terms of  getting the  kids  working together  and  motivating  them, the  teacher  is the  most  important - Bill  Gates 


                     


Karakter  Unggul  Siswa  Indonesia .
5 nilai  utama karakter prioritas PPK :
• Religus
• Integritas
• Nasionalis
• Mandiri
• Gotong-royong
Kelima  nilai  karakter utama ini bukanlah nilai yang berdiri dan berkembang sendiri -sendiri melainkan nilai yang berinteraksi satu sama lain yang berkembang secara dinamis dan  membentuk  keutuhan pribadi.

Memang  sudah  seharusnya digitalisasi sekolah  harus  dikembangkan. 

                       


Sistem  Integrasi TIK di sekolah
• Input
  PPDB  online ( Penerimaan Peserta Didik
  Baru)
• Process
  Rumah  Belajar,  TV edukasi , Radio  Edukasi 
  dan  lain-lain
• Output
  UNBK ( Ujian Nasional Berbasis Komputer)
• Outcome
  E-raport, Portfolio  siswa

Jadi  dari  awal  penerimaan siswa baru  sampai  siswa mendapatkan  raport,  semua  menggunaka  teknologi  digital.  Aktivitas kita  akan selesai  dalam  satu  genggaman.

Rumah Belajar hadir sebagai bentuk inovasi pembelajaran di era industri 4.0 yang dapat dimanfaatkan oleh siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK) sederajat.

Cetak  generasi SDM unggul  yang  berkarakter untuk  Indonesia  Maju

Belajar  dimana  saja,  kapan  saja,  oleh  siapa  aja .

Mari belajar  di Rumah Belajar!

                       



Jumat, 06 Desember 2019

Penyandang Disabilitas Tetap Ada Jalan Alternatif Untuk Mewujudkan SDM Unggul Indonesia Maju


                       
memperingati  hari disabilitas internasional 


Memperhatikan kesehatan sangatlah penting buat setiap orang. Dan kesempatan  terbaik  bisa  diperoleh dan juga akan terasa indah jika dibarengi dengan fisik dan jiwa yang sehat.

Tubuh yang sehat sanggup meringankan kita dalam melakukan bermacam – macam pekerjaan dan kesibukan tanpa kendala. Karena dengan mempunyai Raga yang bugar, tentu saja akan menghasilkan jiwa yang damai dan perasaan yang seimbang.

Bersyukurlah  kita  yang  memiliki  tubuh  yang  normal,  Dalam artian  sehat, lengkap,  tidak  cacat.

Namun  bukan  berarti  mereka  yang  menyandang  disabilitas tidak  bisa  berkarya  dan  berbuat  sesuatu  yang  membanggakan.  Bahkan  beberapa  penyandang disabilitas  bisa  berkarya  melebihi orang  normal.

Disabilitas  dan  Penyandang  Disabilitas

Disabilitas adalah istilah yang meliputi gangguan, keterbatasan aktivitas, dan pembatasan partisipasi. Gangguan adalah sebuah masalah pada fungsi tubuh atau strukturnya; suatu pembatasan kegiatan adalah kesulitan yang dihadapi oleh individu dalam melaksanakan tugas atau tindakan, sedangkan pembatasan partisipasi merupakan masalah yang dialami oleh individu dalam keterlibatan dalam situasi kehidupan. Jadi disabilitas adalah sebuah fenomena kompleks, yang mencerminkan interaksi antara ciri dari tubuh seseorang dan ciri dari masyarakat tempat dia tinggal.

Penyandang disabilitas adalah orang yang memiliki keterbatasan fisik, mental, intelektual atau sensorik dalam jangka waktu lama yang dalam berinteraksi dengan lingkungan dan sikap masyarakatnya dapat menemui hambatan yang menyulitkan untuk berpartisipasi penuh dan efektif berdasarkan kesamaan hak.  Yang terdiri dari:
• penyandang cacat fisik;
• penyandang cacat mental; serta
• penyandang cacat fisik dan mental

Menurut Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas, Penyandang disabilitas adalah setiap orang yang mengalami keterbatasan fisik, intelektual, mental, dan atau sensorik dalam jangka waktu lama yang dalam berinteraksi dengan lingkungan dapat mengalami hambatan dan kesulitan untuk berpartisipasi secara penuh dan efektif dengan warga Negara lainnya berdasarkan kesamaan hak.

Jadi,  ragam  disabilitas  berdasarkan  UU no. 8 tahun  2016 , yaitu :
1. Penyandang  disabilitas  fisik
2.  Penyandang  disabilitas mental
3. Penyandang  disabilitas sensorik
4. Penyandang  disabilitas intelektual

Saat  menghadiri kegiatan Sosialisasi Layanan Kesehatan Inklusi dalam rangkaian peringatan Hari Disabilitas Internasional tahun 2019 di Auditorium Siwabessy, Kemenkes RI , Jakarta , pada tanggal  28 November  lalu,  saya  pribadi  jadi  lebih  tahu  dan  lebih mengenal  disabilitas.

Kegiatan  ini  dihadiri  oleh perwakilan dari Kementerian/Lembaga yaitu Kemenkopmk, Kemensos RI, Bappenas RI, Kemdikbud RI, perwakilan Pemda DKIJakarta, organisasi profesi, dan para blogger ( termasuk  saya  tentunya).

Program kebijakan pemerintah bagi penyandang disabilitas (penyandang cacat) cenderung berbasis belas kasihan (charity), sehingga kurang memberdayakan penyandang disabilitas untuk terlibat dalam berbagai masalah. Kurangnya sosialisasi peraturan perundang-undangan tentang penyandang disabilitas menyebabkan perlakuan pemangku kepentingan unsur pemerintah dan swasta yang kurang peduli.

Hari  Disabilitas Internasional  yang  diperingati  setiap  tanggal  3 Desember,  bertujuan untuk menghapus stigma negatif tentang disabilitas.

Semoga lahirnya uu no 8 tahun 2016 ini bisa membuat penyandang Disabilitas semakin diperlakukan setara dan unggul.  Bahwa semua manusia punya hak yang sama.

Bapak Dr. Anung Sugihantono - Dirjen P2P (Pencegahan Pengendalian Penyakit), dalam sambutannya mengatakan bahwa rangkaian peringatan Hari Disabilitas Internasional bertujuan untuk meningkatkan kepedulian dan kesadaran masyarakat serta meniadakan stigma terhadap penyandang disabilitas.

Hasil Riskesdas tahun 2018, prevalensi disabilitas pada kelompok 5-17 tahun adalah 3.3%, 18-59 tahun mencapai 22%. Selain itu usia harapan hidup penduduk Indonesia pun juga meningkat.

Untuk menurunkan prevalensi tersebut, Dirjen Anung mengungkapkan bukan hanya konteks penyembuhan melainkan harus mengedepankan upaya pencegahan sedini mungkin. Karenanya diharapkan adanya sinergi dan kolaborasi lintas sektor dan lintas program.

Lebih  lanjut,  bapak  Anung mengatakan  bahwa  Beliau ingin mengajak semua, untuk terus dan selalu mengembangkan cara baru, pola-pola baru yg harus melibatkan seluruh masyarakat Indonesia, karena  selalu ada jalan alternatif untuk mewujudkan SDM unggul Indonesia maju.


“Kita harus tetap memiliki rasa dan tanggung jawab bahwa masyarakat adalah subyek bukan objek, saudara-saudara kita yang disabilitas harus ditempatkan sebagai subyek dari pembangunan bukan sekadar obyek,” - Dirjen Anung


Dr. dr. Tirza Z Tamin, Sp.KFR (K) , saat menjelaskan tentang Optimalisasi Kemampuan Fungsional & Kebutuhan Layanan Kesehatan Bagi Penyandang Disabilitas. 

Rehabilitasi Medik adalah upaya mengurangi dampak kondisi disabilitas dan memungkinkan penyandang disabilitas utk mencapai fungsi dan integrasi sosial yg optimal.

Kebijakan  masyarakat  inklusi Dalam  mendukung pemenuhan  hak2 disabilitas  oleh  : Dr. Ir. Herwijati Anita Miranda Prajitno,  Msi

WHO menyebutkan lebih dari 1 Milyar penyandang disabilitas.  Disabilitas pada dasarnya masih memerlukan bantuan orang lain pada sarana dan prasarana.

Tahukah kamu bagaimana akses fasilitas Disabilitas?

Akses mereka terhadap fasilitas & layanan publik masih terbatas serta tingkat partisipasi yg juga rendah lho, baik pada sektor pendidikan, pelatihan, penempatan kerja dan lainnya.

Namun disamping itu,  tahukah kamu fasilitas Disabilitas di sekitarmu?

Ya..  Sudah ada fasilitas utk penyandang disabilitas, namun masih jarang diketahui masyarakat.  Sudah ada fasilitas yang mendukung mobilitas penyandang disabilitas.  Seperti di jalan kuning di trotoar.

Hal  ini  tentunya menjadi bagian semua stakeholder, disabilitas menjadi return poin untuk kita semua menjadi bangsa seutuhnya.  Bagaimana  kita dalam menjawab nilai-nilai kebersamaan dalam mendapat perhatian negara.

Kesimpulannya , bahwa untuk mewujudkan kesejahteraan sosial adalah perlu kerja sama sinergis dan pembagian peran antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, swasta dan masyarakat

Semua sudah diatur dengan jelas oleh pemerintah mengenai kelayakan fasilitas yang dibangun agar kaum disabilitas dapat mandiri dan nyaman saat berada diluar.

Salah satu perwakilan dari penyandang disabilitas mohon dipertimbangkan agar bed/tempat tidur di faskes bisa disesuaikan bagi penyandang cacat.

Perwakilan dari GerKatin, Ibu Jumiati, 
memberikan masukan agar pelayanan masyarakat di fasilitas kesehatan dirancang lebih nyaman buat para disabilitas

Kemenkes membuat buku bahasa isyarat,yang akan disebarkan ke semua Puskesmas di Indonesia,untuk membantu penyandang disabilitas berkomunikasi dengan baik pada pelayan kesehatan di puskesmas.

#IndonesiaInklusiSDMUnggul
#HariDisabilitas

Kamis, 28 November 2019

Rangkaian Produk Beauty Sophie Paris, Cantik dan Praktis Digunakan



                 
rangkaian make up  sophie  paris



Halo  dear.. 
Kamu  pasti  sudah  gak  asing  lagi  dengan  Sophie  Paris?

Sophie Paris adalah sebuah Online to Offline Social Shopping Platform yang menawarkan produk eksklusif berdesain Prancis. Perusahaan ini mendistribusikan tas, aksesori mode, dan kosmetik.  Perubahan cara berbelanja dengan menjadi 100 persen online melalui situs www.sophieparis.com ini dilakukan sejak 2018 dengan misi mendorong komunitas (member) menjadi entrepreneur sukses di era digital.

Transformasi digital ini terbukti memberi banyak kemudahan pada komunitas untuk berbisnis karena produk yang dijual semakin mudah dijangkau untuk konsumen dari berbagai wilayah di Indonesia dengan cara berbelanja secara online yang dapat diakses secara mobile.

Setiap wanita pasti ingin tampil cantik dan percaya diri.  Kubilang bohong banget deh kalau seorang wanita gak tertarik dengan fashion dan kosmetik.    Bisa dibilang kalo fashion dan kosmetik adalah surga dunianya para wanita.  Bener gak? 

Fashion maupun kosmetik Paris selalu menjadi trend setter para penikmatnya.   Sophie Paris pun sangat mengerti akan hal itu.

Sophie Paris mendukung wanita Indonesia dengan menghadirkan rangkaian produk make up yang mampu memaksimalkan gaya riasan setiap harinya untuk beragam acara.

Kamu  pun  pasti  setuju  dong,  bahwa
Make up tak hanya mampu membuat wajah seseorang terlihat lebih fresh dan cantik, tapi juga memberi banyak manfaat positif untuk wanita.

Dalam aktivitas sehari-hari, make up dapat menyempurnakan penampilan dan membuat kita menjadi percaya diri. Dengan make up pula, wanita bisa membantu wanita lainnya untuk tampil lebih menarik dan cantik saat berinteraksi di lingkungan sosial.

Bahkan, tak hanya itu, sebagian besar wanita (85%) merasa make up wajah mampu memperbaiki suasana hati yang buruk. Riset ini dihasilkan dari penelitian London College of Fashion yang melibatkan 1.026 responden wanita.

Beauty  Workshop With Sophie  Paris

                       
beauty workshop

                      
Pada  tanggal  24 November 2019 lalu,  aku  bersama  para Beauty  Blogger, berkesempatan mengikuti beauty workshop dengan tema Natural Flawless Make up Look with Sophie Paris. 
Dalam  event  ini,  Sophie  Paris pun turut memperkenalkan beragam produk make up yang dapat diaplikasikan dalam riasan sehari-hari dengan konsep multifungsi.

Deasy Rahayu selaku VP Sales & Training Sophie Paris Indonesia saat membuka acara Beauty Workshop with Beauty Blogger di Plaza Atrium Senen, Jakarta Pusat ini mengatakan  bahwa  Sophie Paris menjadi sahabat untuk wanita Indonesia di berbagai usia yang ingin melengkapi kebutuhan fashion dan beauty dengan koleksi terbaik guna mendukung aktivitas keseharian mereka. Telah lama Sophie menyediakan rangkaian produk make up yang tak hanya membuatmu tampil cantik, tapi juga praktis digunakan sehari-hari. Terutama bagi kamu yang sibuk dan membutuhkan riasan natural agar selalu percaya diri saat berkegiatan

     
Cantik dan Praktis Digunakan! Rangkaian Produk Beauty Sophie Paris Bantu Maksimalkan Riasan Natural-mu Setiap Hari


Peserta juga berkesempatan mencoba langsung Product Highlight dari  kosmetik  Sophie  Paris.  Produk beauty terbaru di bulan  November  dan Desember  2019.

NATURALLY BEAUTIFUL MAKE UP PALLETE

                         



Pancarkan kecantikanmu dengan perpaduan warna yang cantik dan alami. Terdiri dari 8 warna pemulas mata, 8 warna lip color, pemulas pipi dan bedak padat. Setiap warna di setiap palettenya secara khusus dipilih agar sesuai dengan riasan yang alami namun tetap cantik.

LIPS CHEEK EYE

                        



Praktis, cukup pilih produk 3 in 1 untuk berbagai aplikasi wajah. Produk multifungsi yang wajib dimiliki saat ini yaitu Lip Cheek Eye Color. Dapat digunakan sebagai pemulas bibir, pipi dan mata. Formulanya diperkaya dengan bahan-bahan yang menghasilkan aplikasi yang lembut di bibir dan hasil akhir yang intens dan matte.

MAGIC PINK
Tampilkan wajah tampak bersemu pink alami dengan Magic Pink Cream. Teksturnya yang creamy dan ringan, membuat produk ini sangat mudah dibaurkan sehingga menyatu dengan baik dan warna alaminya juga bertahan lama.
Diformulasikan dengan magic pigment yang menyatu secara instan menghasilkan rona pink alami dalam waktu kurang dari 1 menit. Diperkaya dengan Jojoba Oil dan Aloe Vera Extract dengan kemampuan melembabkan kulit yang impresif. Formula berbasis air yang tidak berminyak dan bersahabat untuk kulit berminyak Kemampuan membaur yang luar biasa dan sangat sesuai bagi orang yang ingin meratakan rona kulitnya.

MARBLE  BLUSH
Paduan warna gradasi dalam Marble Blusher ini sangat cantik untuk diaplikasikan dengan brush di area pipi dan pas untuk semua skin tone. Formulanya lembut dan bisa dibaurkan sesuai keinginan. Menghadirkan perpaduan warna memukau dalam satu produk. Setiap ulasannya menciptakan sentuhan multi dimensi pada pipi, sehingga wajah tampak merona cantik.

Mengaplikasikan Make Up Agar Terlihat Natural.

                     


Seneng  banget  deh,  karena ada  Mbak Reni Sarah selaku Sales Event Supervisor Sophie Paris, yang  pada ada acara kemarin memandu  bagaimana  mengaplikasikan make up agar terlihat natural.
Aku  yang  awalnya  awam  banget  dengan  macam-macam  kosmetik,  jadi  lebih  tahu deh!

Jadi  pertama kali untuk merias wajah adalah dengan membersihkan wajah,  menggunakan kosmetik terbaru dari Sophie Paris yaitu Micelar Cleansing Water dan untuk menghapus riasan makeup yang cukup tebal bisa menggunakan Make Up Remover.

                     
foundation 

Lalu menggunakan foundation.
Untuk  foundation, Sophie Paris mempunyai tiga warna yang sesuai dengan warna kulit wanita Indonesia. Ada Sweet Caramel, Honey Light, Golden Fair.  Kalau kulit  aku  cocok  menggunakan  yang  Sweet  Caramel,  karena  warna  kulit  wajahku  cenderung  cokelat  tapi  ga  kusam  lho!😁

                       


Sapukan bedak pada wajah hingga merata.
Untuk  bedak,  Sophie Paris memiliki tiga macam bedak, seperti two way cake (satin fair, natural glow, smooth almond), louse powder natural, smooth skin cushion foundation (ivory delight, sweet vanilla).

Pada bagian alis, untuk mendapatkan hasil yang natural bisa menggunakan eyebrow liner dengan dua pilihan warna, rich brown, dan jet black.  Pada bagian  ini  aku  rada  susah,  sampai  keluar  air  mata  saking  groginya.   So  kata  mba  Reni,  mesti  yakin  dan  percaya diri  saat  mengaplikasikan  eyebrow  ini.


                     
eye shadow


Selanjutnya untuk bagian bibir, mata dan blush on, Sophie Paris mempunyai palette yang berisikan delapan pilihan warna eyeshadow, delapan warna lip color, satu compact powder dan satu blush on.  Produk multifungsi yang wajib dimiliki saat ini yaitu Lip Cheek Eye Color.

Owh  iya,  bisa  juga ditambahkan dengan Marble Blush, Paduan warna gradasi dalam Marble Blusher ini sangat cantik untuk diaplikasikan dengan brush di area pipi dan pas untuk semua skin tone.  Pipi  jadi  merona  berseri.   Cantik  banget!

Gimana?  Mudah  bukan?  Kamu  bisa  menggunakan  kosmetik Sophie  Paris  yang  cocok  dengan  jenis  kulitmu.   Cantik dan praktis digunakan! Karena rangkaian produk beauty Sophie Paris membantu memaksimalkan riasan natural-mu setiap hari.

                     
hasil  make  up  aku,  natural  tapi  cantik  kan  hehehe


Kamu  ingin  tahu  lebih  banyak?  Jangan  khawatir,  kamu bisa  baca artikel inspirasi Sophie Paris yang berisikan beragam fashion dan tren beauty terbaru, serta tips dan trik seputar dunia fashion dan beauty yang bisa kamu ikuti di
Link : https://www.sophieparis.com/blog/

Bagi  kamu  yang  ingin  mendapatkan  keuntungan  double  ( cantik  iya,  dompet  pun  tebel ), Sophie Paris menawarkan keanggotaan seumur hidup, seluruh Member-nya bisa mendapatkan keuntungan langsung 30% (atau potongan harga 30% langsung) dari setiap penjualan produk, serta mendapatkan bonus bulanan dari penjualan pribadi, komunitas dan rekomendasi.

                     
thanks sophie  paris